Ekspedisi Kapsul Waktu 2085 "Indonesia Raya Melintasi Waktu"


Setelah mengelilingi 34 provinsi sejak 22 September 2015, sejauh 24.089 Kilo meter (Km), Ekspedisi Kapsul Waktu telah berhasil membawa Kapsul Waktu Impian Indonesia (KWII) 2015-2085, dari ujung barat ke ujung timur Indonesia.

Kapsul Impian ini akan diletakkan secara permanen di Monumen KWII, Merauke, Papua pada tanggal 30 Desember 2015 oleh Presiden Jokowi.

Ekspedisi Kapsul Waktu, yang  merupakan gagasan unik pertama sepanjang sejarah Indonesia untuk mengumpulkan impian masyarakat dari setiap propinsi di Indonesia. Impian tersebut merupakan langkah awal sebagai motivasi untuk bekerja.

Merauke, sebagai tempat berakhirnya Ekspedisi Kapsul Waktu, dipilih menjadi lokasi tempat peletakan Kapsul Waktu Impian Indonesia sebagai ujung pengikat persatuan bangsa, sementara ujung satunya adalah Sabang, Aceh tempat dimulainya perjalanan Kapsul Waktu

Kapsul Waktu Impian Indonesia ini diharapkan juga menginsiprasi setiap individu dan keluarga Indonesia untuk menggantungkan cita-citanya setinggi langit demi kesejahteraan rakyat dan kejayaan bangsa.

Perjalanan selama 90 hari ini mendapat sambutan yang luar biasa di setiap provinsi. Hal ini menunjukkan antusiasme masyarakat untuk turut menitipkan impiannya yang akan dibuka pada tahun 2085.

Share this

Related Posts

Previous
Next Post »